Kita kembali lagi ke kota bunga ini, Kota malang ini emang nggak ada abisnya kalau ngomongin masalah tempat
wisata alam. Karena banyak banget wisata alam yang bisa di cobain di
malang. Mulai dari wisata-wisata pantainya yang indah atau ke
pegunungannya yang sejuk. Tapi ada lagi wisata di malang yang bisa
kamu jadikan tujuan destinasimu yang bakal beda sama lainnya. Nama
tempat wisata ini adalah Air Terjun Sumber Pitu atau coban sumber pitu.
Berada di wilayah Desa Duwetkrajan, Kecamatan Tumpang, Malang. Untuk
bisa sampai sini, kamu bisa menggunakan kendaraan roda 2 maupun roda 4.
Dari pasar tumpang, kamu bisa mengambil arah ke kawasan wisata Taman
Nasional Bromo Tengger Semeru. Sampai di Desa Wringinanom Kec.
Poncokusumo kemudian kamu belok ke kiri dan masuk kawasan Desa
Duwetkrajan. Sampai di Balai Desa Duwetkrajankamu bisa memarkirkna
kendaraanmu dan kemudian melanjutkan perjalannan dengan cara berjalanan
kaki. Karena tidak di mungkinkannya kamu kendaraan bermotor buat masuk
sampai air terjun ini.Air di sumber pitu ini berasal dari mata air yang muncul di tujuh titik
yang hampir berdekatan. Uniknya, mata air ini berada di tebing dan air
yang keluar dari tanah langsung menyembur sebagai air terjun yang
jumlahnya sangat banyak. Debit sumber air di Sumber Pitu mencapai 1.600
L/detik. Mengingat banyaknya sumber dan debit air yang keluar tersebut,
kemungkinan mata air ini adalah sebuah sungai di bawah tanah. Masyarakat
setempat percaya bahwa Sumber Pitu masih ada hubungannya dengan Gunung
Bromo. Air terjun ini sering digunakan masyarakat dari luar desa sebagai
tempat ritual.
Sepanjang perjalanan kalian akan di manjakan pemandangan dan suasana desa yang amat asri, sejuk dan nyaman, karena air terjun ini berada di tengah hutan, akses jalan dari tempat parkir ke lokasi air terjun sangatlah melelahkan, berdasarkan pengalaman saya jalan menuju ke lokasinya yang sangat melelahkan, karena jalan yang di tempuh sangat jauh dan menanjak jadi bagi kalian yang anak manja jangan coba" ke sana ya hehe bercanda.tetapi kalo jalan pulangnya cukup tidak melelahkan karena akses jalan menjadi turunan, meskipun jauh dan melelahkan kita bisa berfoto" sama alam, sambil istirahat mengumpulkan tenaga untuk melanjutkan perjalanan, dan di sana tersedia pos untuk istirahat kok, sayangnya gak ada orang berjualan sepanjang jalan menuju ke lokasi, adanya sih di parkiran aja,untuk itu saya sarankan sebelum berangkat jalan kaki kita bawa bekal air minum dan makanan, di lokasipun tersedia musholah meskipun bangunan apa adanya, kita bisa merasakan beribadah di tengah alam yang sangat indah.
Gimana teman-teman, penasaran akan keindahan coban/air terjun yang satu ini? pastinya hehe,,
dan seperti biasa, budayakan buang sampah pada tempatnya ya,,, kita jaga alam kita yang sangat cantik ini,,,
jika temen-temen pingin bertanya langsung comment , jangan lupa di share supaya temen-temen kalian pada tau tempat wisata di malang yang wajib di kunjungi ini
Tidak ada komentar:
Posting Komentar